Editing dan Ending
Ulasan Materi AMJ 1 April 2017
Pertemuan AMJ kali ini membahas tentang Editing dan Ending dalam karya fiksi. Pemateri kali ini adah Pak Kartika Catur Pelita (Pak KCP), penulis novel Perjaka dan antologi cerpen Balada Orang-orang Tercinta.
Pembahasan dimulai dari Ending
.
Ending (End) berasal dari bahasa Inggris yang berarti "akhir". Tentu saja dalam konteks di sini yang dimaksud adalah akhir sebuah cerita dalam karya fiksi.
Ending dalam karya fiksi terbagi menjadi 2.
1. Ending terbuka (open ending)
adalah ending yang masih menyisahkan kesempatan pergerakan bagi para tokohnya. Biasanya ending tipe ini masih membuat pembaca menerka-nerka, penasaran atau menafsirkan sendiri bagaimana kelanjutan cerita.
2. Ending tertutup (closed ending)
Ending yang sudah ditentukan oleh penuis. Pembaca tidak diberi ruang untuk menafsirkan bagaimana kelanjutan ceritanya.
Adapun istilah seperti sad ending (ending sedih), happy ending (ending bahagia) ataupun twice ending (bisa sad dan happy ending sekaligus) bisa dilekatkan pada ending terbuka maupun tertutup.
Selain membahas ending Pak KCP juga merekomendasikan buku-buku yang baik untuk dijadikan bacaan. Antara lain
Buku dari Pramoedya Ananta Toer. (Tetralogi Buru : 1. Bumi manusia 2.Rumah Kaca 3.Jejak Langkah 4.
Anak-anak Indonesia)
Buya Hamka. (Tenggelamnya Kapal Vanderwick, Di bawah lingkungan ka'bah)
Abdul Muiz (Salah Asuhan)
Marah Rusli (Siti Nurbaya)
Tak lupa Pak KCP Mendongang tentang Raja Kikir. (mau tahu cerita selengkapnya tanya beliau saja, ya)
Lihat ekspresi Dek Nabila mendengarkan Pak KCP mendongeng ^__^ |
Lalu dilanjutkan dengan pembahasan Editing (Penyuntingan)
Editing (dalam karya fiksi) adalah usaha memperbaiki karya tulis agar sesuai dengan aturan yang sudah ditentukan.
Editing bisa meliputi :
1. Paragraf yang runtut dan struktur
2. EyD
3. Diksi
4. Efektif
5. Tanda Baca
Selain belajar tentang editing, AMJ juga belajar tentang cara tips menulis kreatif. Antara lain :
1. Menulis setiap hari
2. Jangan menunda
3. Tolak writers block
4. Latihan terus ketrampilan
5. Belajar pada yang sudah
6. Menemukan gairah
7. Meminta masukan
8. Baca, baca, baca
9. Mentaati aturan
10. Memelihara jiwa iblis
Nah, saat sedang asyik belajar tiba-tiba ada sesuatu yang enak datang.
Rujaakkkk........ |
Alhamdulillaah....... |
Sambil makan rujak, sambil pula belajar tentang kata baku.
Ekstra - extra = Ekstra
Objek - obyek = Objek
Andal - handal = Andal
Motip - motif = Motif
Keterampilan - ketrampilan = Keterampilan
Pengen - pengin - pingin = pengin
Sistem - sistim = Sistem
Fondasi - pondasi = Fondasi
Cedera - cidera = Cidera
Personil - personel = Personel
Kelas selesai setelah pukul empat sore. Semoga pertemuan kali ini memberikan manfaat.
Bersuluh Literasi, Kami Menerangi Dunia.
No comments:
Post a Comment